Keuntungan Bisnis Properti yang Menjanjikan, Why Not?
Bisnis merupakan hal yang wajib Anda pertimbangkan bila ingin mendapatkan penghasilan yang menjanjikan. Meskipun Anda bisa mendapatkan penghasilan dari pekerjaan utama, tidak ada salahnya mulai terjun ke dunia bisnis. Bila Anda punya modal yang cukup di rekening, kenapa tidak mencoba memulai bisnis properti?
Ya, Anda bisa mempertimbangkan untuk memiliki aset pribadi hingga dijual kembali baik perumahan, tanah, apartemen, kontrakan, dan lain-lain. Sebelum memulai terjun ke dunia bisnis properti, pertimbangkan banyak hal berikut!
Keuntungan Bisnis Properti di Era Modern
Sebagian orang masih berpikir dua kali untuk memulai bisnis properti karena cemas dengan modal besar, biaya penyusutan, beban perawatan, dan lain-lain. Namun, Anda juga harus mempertimbangkan potensi positif dari bisnis properti di era modern. Ada banyak alasan yang membuat Anda harus mulai memikirkan bisnis sekaligus investasi masa depan yang menjanjikan.
Sebagai bahan pertimbangan untuk memulai bisnis properti, berikut beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan bila memilih bisnis properti kekinian yaitu :
1. Kebutuhan tempat tinggal yang terus meningkat
Alasan paling penting sekaligus menjanjikan potensi pendapatan yang besar karena properti selalu dibutuhkan semua orang. Seiring waktu dan perkembangan jaman, orang-orang mulai mempertimbangkan hunian vertikal seperti apartemen yang dianggap praktis. Jumlah penduduk yang terus meningkat seiring waktu membuat hunian vertikal laris manis.
Meskipun demikian, kebutuhan hunian pada jenis rumah horizontal seperti kontrakan, kost atau rumah minimalis pun tetap tinggi. Anda hanya perlu membidik pangsa pasar yang tepat agar bisa menghasilkan potensi pendapatan sepanjang waktu. Semua orang membutuhkan tempat tinggal yang aman, nyaman dan tenang untuk beristirahat dan melakukan aktivitas harian, bukan?
2. Memberikan hasil yang lebih besar
Bila Anda menjadikan bisnis properti sebagai investasi, maka potensi mendapatkan penghasilan yang lebih besar. Anda bisa menjual rumah atau hunian lain dengan keuntungan yang menjanjikan. Tidak hanya pendapatan jangka pendek saja, nilai properti Anda bisa meningkat lebih banyak dalam waktu lama. Memang Anda membutuhkan durasi yang lebih lama, tetapi hasil yang lebih besar dan aman dibandingkan jenis investasi lain, kenapa tidak?
3. Mendapatkan potensi pendapatan sampingan
Anda bisa mendapatkan gaji utama yang cukup besar untuk memenuhi kehidupan harian, tapi bukan berarti berhenti memikirkan pemasukan dari sektor lain. Bila Anda bisa mendapatkan hasil sampingan dari sektor bisnis properti, maka potensi memiliki aset untuk masa depan lebih cerah sangat tinggi.
Misalnya Anda membeli hunian yang bisa dikontrak atau disewakan pada pihak lain, maka potensi mendapatkan pendapatan bulanan atau tahunan yang besar bisa menjadi pemasukan tambahan. Tidak heran bila banyak jutawan yang kaya karena bisnis kost-kostan, kontrakan atau sewa rumah mewah.
4. Tahan terhadap inflasi
Keuntungan memiliki properti di era modern bisa tahan dari laju inflasi. Banyak hal yang mempengaruhi perekonomian suatu negara membaik atau semakin memburuk. Nilai mata uang akan terus tergerus laju inflasi sepanjang waktu sehingga Anda wajib menginvestasikan dana pada sektor investasi yang paling aman.
Bila Anda cemas dengan risiko besar yang ditawarkan investasi reksadana saham atau sejenisnya, maka Anda bisa memilih jalur yang lebih aman untuk pemula. Selain investasi logam mulia, Anda bisa membidik investasi pada properti baik tanah atau tempat tinggal.
5. Bisa menjadi agunan
Keuntungan lain yang ditawarkan bisnis properti adalah bisa menjadi agunan di lembaga keuangan yang legal. Bila Anda membutuhkan suntikan dana besar untuk perkembangan bisnis yang lain atau kebutuhan darurat di era modern, tinggal gunakan sertifikat tanah atau rumah Anda sebagai agunan di lembaga keuangan yang kredibel. Sistem pinjaman dengan agunan akan lebih cepat cair, mudah dan terpercaya selama Anda memilih jasa perbankan atau lembaga keuangan lain legal dan diawasi oleh OJK, ya!
Berdasarkan beberapa keuntungan yang ditawarkan bisnis properti di atas, Anda bisa mempertimbangkan untuk memulai bisnis menguntungkan ini. Pastikan Anda merencanakan bisnis dengan matang agar mendapatkan untung, alih-alih buntung.
Kiat Memulai Bisnis Properti bagi Pemula
Bila Anda masih awam dan tergolong pemula dalam bisnis properti, maka Anda harus melakukan perencanaan dengan riset yang matang. Berikut beberapa kiat memulai bisnis properti bagi pemula yang wajib Anda ketahui yaitu :
1. Melakukan riset pasar
Anda harus belajar banyak hal, menambah wawasan dan pengetahuan seputar bisnis properti. Sebaiknya ketahui banyak iklan properti yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan era modern. Misalnya Anda membidik pangsa pasar karyawan atau mahasiswa, maka hunian model kost hingga sewa apartemen baik harian atau bulanan bisa menjadi pilihan tepat.
2. Kenali properti yang hendak dibeli
Setelah memiliki pasar yang membutuhkan, coba cari informasi tepat mengenai properti yang dijual. Tidak hanya harga yang ditawarkan, perhatikan lokasi strategis, fasilitas yang ada, lingkungan sekitar, dan lain-lain. Bila ada properti yang dijual dengan harga bagus, Anda bisa mencobanya sekarang.
3. Sistem jual beli atau kerjasama
Jika Anda punya modal dan ingin memiliki properti sebagai aset pribadi sekaligus pendapatan pasif, maka ketahui sistem jual beli yang ditawarkan pihak penjual. Dewasa ini, ada model transaksi penjualan dengan sistem kredit yang lebih meringankan Anda yang ingin mulai bisnis dengan modal terbatas. Hasil uang sewa rumah atau properti yang Anda beli bisa menjadi cicilan bulanan.
Bila Anda tidak memiliki modal pun, aktiflah melihat iklan dan mulai kerjasama dengan pihak penjual. Anda bisa membantu penjualan dengan metode iklan offline atau online, bisa juga tawarkan pada orang atau relasi yang membutuhkan hunian dalam waktu dekat.
4. Menyisihkan keuntungan dan mulai bisnis lagi
Sisihkan setiap keuntungan yang Anda dapatkan untuk bisa memulai modal bisnis lebih besar lagi. Konsisten, sabar dan kemampuan komunikasi yang baik sangat menentukan kemajuan usaha Anda. Bila Anda punya strategi pemasaran yang lebih jitu, tidak ada salahnya mencobanya lewat media sosial atau platform digital kekinian.
Bisnis properti bisa dimulai siapa saja tanpa memandang latar belakang apa pun. Anda yang masih berstatus karyawan dan ingin memulai bisnis properti sebagai pendapatan sampingan pun, sah-sah saja. Bagi Anda yang membutuhkan informasi terbaru mengenai properti rumah di kawasan Depok yang terjangkau, segera kunjungi laman resmi https://www.rumah.com/detil-properti/villa-casablanca-11867. Ada banyak penawaran unit menarik dengan fasilitas terbaik yang bisa menjadi aset pribadi sekaligus investasi masa depan Anda, lho!
Sumber
https://www.jurnal.id/id/blog/simak-keuntungan-dan-risiko-investasi-bisnis-properti/
https://www.cermati.com/artikel/9-cara-memulai-bisnis-properti-dari-nol-tanpa-modal
Tidak ada komentar